Medan (Waspada): Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia melalui Direktorat Ketenagalistrikan bekerjasama dengan LSK USU Medan melaksanakan Uji Sertifikasi Kompetensi Tenaga Teknik Ketenagalistrikan Melalui Jalur Vokasi Wilayah Sumatera Utara Berlangsung selama 3 hari tanggal 9-11 Oktober 2023 bertempat di Hotel Emerald Garden Jalan Yos Sudarso, Medan.
Pada saat pembukaan kegiatan yang dilaksanakan secara zoom oleh Heru Setiawan dari Kantor Kementerian ESDM Jakarta mengatakan, bahwa beliau tidak bisa hadir di Medan karena pada hari yang sama ada kegiatan.
Untuk itu diharapkan supaya Panitia Penyelenggara yang di koordinir Arnaldo Simarmata dari Kementerian ESDM Republik Indonesia , assesor dan peserta supaya serius melaksanakan kegiatan dan diharapkan semakin baik penyediaan sumber daya yang berkwalitas ke depannya sehingga Sumber Daya Manusia Indonesia dapat memenuhi tuntutan pengguna tenaga kelistrikan yang berkwalitas.
Kegiatan Uji Sertifikasi Tenaga Teknik Ketenagalistrikan Melalui Jalur Vokasi Wilayah Sumatera Utara ini di ikuti 29 orang SMK Swasta Teladan Medan, 20 orang SMK N 14 Medan serta 20 orang Politeknik Negeri Medan.
Pada kesempatan pembukaan, Kepala Sekolah SMK SawsataTeladan Medan, Drs.Rusman Manurung menyampaikan bahwa SMK Swasta Teladan Medan merasa beruntung di undang untuk kegiatan ini, karena sejak diterbitkan Pemerintah Inpres Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi SMK , SMK Swasta Teladan Medan sudah mengikuti berbagai kegiatan yang mendukung program pemerintah tersebut.
Antara lain 1. melakukan penyelarasan kurikulum antara SMK Swasta Teladan Medan dengan dunia usaha dan dunia industri yang relevan.
- Melakukan ikatan kerjasama dengan menandatangani kerjasama (MoU) dengan mitra industri
- Melakukan kerjasama dengan berbagai pihak untuk melaksanakan Uji Kompetensi dan Uji Profesi. Disamping itu Workshop Program Keahlian disampaing untuk praktek dalam pembelajaran juga sekaligu sebagai TUK ( Tempat Uji Kompetensi ) yang dapat dipergunakan Lembaga Lembaga Uji Kompetensi dan Profesi Seperti LSP-P1 pada Skema Teknik Otomotiv, Teknik Permesinan dan Teknik Alat Berat Skema Assembling dari LSP Imabi.
Kepala SMK SwastaTeladan Medan berterimakasih kepada panitia penyelenggara kegiatan ini dan semoga kedepannya SMK Swasta Teladan Medan diundang mengikuti kegiatan serupa dan tamatan SMK Swasta Teladan Medan yang Ikut serta pada uji kompetensi ini berhasil dengan baik serta tamatan yang memperoleh sertifikat kompetensi dan profesi ini juga di fasilitasi yang segera tertampung di industri.(cpb)
Teks foto ; Kepala SMK Swasta Teladan, Drs Rusman bersama siswa SMK Teladan dan panitia diabadikan usai kegiatan.(ist)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.