Scroll Untuk Membaca

Sumut

Saluran Dibersihkan, Warga Diminta Jangan Buang Sampah Ke Irigasi

Saluran Dibersihkan, Warga Diminta Jangan Buang Sampah Ke Irigasi
Saluran setelah dibersihkan. Waspada/Ist

MADINA (Waspada): Pemerintah Kabupaten Mandailingnatal membersihkan saluran kanan irigasi di Jalan Lintas Barat dan Lintas Timur Kec. Panyabungan, Kab. Mandailingnatal, Kamis (5/10).

Pembersihan ini diambil alih Pemkab Madina lewat Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) dari Balai Wilayah Sungai (BWS) II Sumatera Utara, sebagai instansi bertanggung jawab soal irigasi di daerah.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Saluran Dibersihkan, Warga Diminta Jangan Buang Sampah Ke Irigasi

IKLAN

Kepala Dinas PUPR Madina Elpi Yanti S Harahap, ST mengatakan, pembersihan mulai dikerjakan untuk kelancaran air pada saluran irigasi tersebut.

Saluran Dibersihkan, Warga Diminta Jangan Buang Sampah Ke Irigasi
Personel Dinas PUPR Madina membersihkan saluran kanan irigasi di Jalan Lintas Barat dan Lintas Timur Kec. Panyabungan. Waspada/Ist

Dijelaskan, dana dikucurkan sisa dana rutin perbaikan sipon irigasi Sungai Aekpohon di Kelurahan Pidolidolok yang sudah rampung dikerjakan beberapa hari lalu.

“Pasca perbaikan sementara sipon irigasi itu, sisa anggaran dialihkan untuk pembersihan saluran kanan irigasi mulai dari Lintas Barat hingga irigasi di Lintas Timur depan rumah makan paranginan,” katanya.

Elpi menjelaskan, pembersihan irigasi sudah mendapat izin dari BWS II Sumut. Dia berharap pasca dilakukan pembersihan, masyarakat tidak membuang sampah ke irigasi.

“Alhamdulillah hari ini kita mulai membersihkan irigasi dipadati sampah dan semak belukar. Kami mohon masyarakat jangan buang sampah ke dalam irigasi dan sungai lagi,” ujarnya. (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE