Scroll Untuk Membaca

Sumut

TP PKK P.Siantar Juara Tingkat Provinsi

Ketua TP PKK Kusma Erizal Ginting (duabelas kiri depan) pose bersama dengan TP PKK Kota Pematangsiantar dan lainnya usai menerima penghargaan dua juara I dan satu juara II dalam rangka HKG PKK dan Harganas 2023 tingkat Provsu di Hotel Grand Mercure, Jl. Sutomo, Kota Medan, Rabu (23/8).(Waspada-Ist).    
Ketua TP PKK Kusma Erizal Ginting (duabelas kiri depan) pose bersama dengan TP PKK Kota Pematangsiantar dan lainnya usai menerima penghargaan dua juara I dan satu juara II dalam rangka HKG PKK dan Harganas 2023 tingkat Provsu di Hotel Grand Mercure, Jl. Sutomo, Kota Medan, Rabu (23/8).(Waspada-Ist).    

            PEMATANGSIANTAR (Waspada): TP PKK Kota Pematangsiantar meraih prestasi dua juara I dan satu juara II tingkat Provinsi Sumatera Utara dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK dan Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2023.

Dua juara I itu untuk kategori tertib administrasi PKK Kel. Naga Pitu, Kec. Siantar Martoba dan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) test 2023 Kec. Siantar Marihat serta kategori Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) TP PKK Kel. Baru, Kec. Siantar Utara.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

TP PKK P.Siantar Juara Tingkat Provinsi

IKLAN

Ketua TP PKK Pematangsiantar Kusma Erizal Ginting menghadiri penyerahan hadiah juara itu di Hotel Grand Mercure, Jl. Sutomo, Kota Medan, Rabu (23/8). Ketua TP PKK Provsu Nawal Lubis Edy Rahmayadi langsung menyerahkan penghargaan kepada para juara.

Ketua TP PKK Provsu menyampaikan apresiasi atas kegiatan yang telah terlaksana dengan baik.

Pertemuan ini, lanjut Nawal, merupakan sebuah keistimewaan dan kebanggaan serta hasil kerjasama yang baik dalam memadukan rencana, guna membangun keluarga dan seluruh jenjang gerakan PKK di daerah masing-masing dalam bingkat Sumut yang bermartabat.

“Saya tau para kader PKK di kabupaten/kota sampai ke desa/kelurahan telah berusaha dalam menjalankan 10 program pokok PKK yang telah menjadi tanggung jawab kita, hingga hari ini kita melihat hasilnya,” sebut Nawal.

Menurut Nawal, perlombaan dalam rangka HKG PKK dan Harganas 2023 tingkat Provsu telah menjadi harapan besar menuju pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga yang berhasil meraihnya dari daerah dan merupakan sebuah kerja nyata.

“Saya melihat dari desa sudah bersusah payah dalam mengikuti perlombaan. Perlu kita mengetahui, saya sangat objektif dalam memberi penilaian dalam perlombaan ini,” tegas Ketua TP PKK Provsu.

Tampak hadir sejumlah pimpinan OPD Pemprovsu, Kadis SP3A Pematangsiantar Pardomuan Nasution, Ketua TP PKK kabupaten/kota Sumut, kader PKK kecamatan, desa/kelurahan, camat dan lurah se Sumut.(a28).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE