PANYABUNGAN (Waspada): 354 jamaah haji Mandailing Natal Kloter 1 sampai di Masjid Agung Nur Ala Nur Panyabungan, Rabu (5/7) pukul 23.10. Marhaban, selamat datang tamu Baitullah, duyufurrahman.
Keluarga jamaah menyemut kedatangan jamaah haji di Masjid Agung Nur Ala Nur. Terlihat, keluarga jamaah dari berbagai kawasan di Madina luber di halaman depan dan halaman belakang Masjid Agung.

Jamaah haji Madina Kloter 1 bersama lima petugas ditambah satu dokter tim kesehatan, bergerak dari Asrama Haji Medan pagi tadi menggunakan 12 bus ALS.
Jamaah berkunjung ke rumah Allah SWT melaksanakan ibadah haji dan mengunjungi tempat-tempat mustajab. Orang berhaji disebut juga duyufurrahman, tamunya Dzat Yang Maha Pengasih dan Maha Pemurah.
Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution bersama forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Mandailing Natal menyambut kedatangan 354 jamaah haji.
Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution memimpin rombongan jamaah haji menuju kampung halaman, didampingi Asisten I Setdakab Madina Drs Sahnan Pasaribu, MM dan pejabat Pemkab lainnya.
Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution menyampaikan selamat datang 354 jamaah haji Mandailing Natal Kloter 1, semoga menjadi haji dan hajjah mabrur.
“Alhamdulillah, kedatangan jamaah haji kita sampai di kampung halaman dalam keadaan sehat wal afiat, semoga menjadi haji dan hajjah mabrur,” ujar Sukhairi. (irh)