BINJAI (Waspada) : Musyawarah Cabang XVI Pemuda Pancasila (Muscab PP) Kota Binjai digelar di Pondopo Umar Baki, Jalan Veteran, Kecamatan Binjai Kota, Rabu (28/6) siang.
Pada Muscab tersebut, hadir Ketua MPW PP Sumut Kodrat Shah, Ketua MPC PP Binjai J Payo Sitepu, Wali Kota Binjai diwakili Kepala Badan Kesbangpol, ratusan kader PP dan sejumlah undangan lainnya.
Pada kesempatan itu, Kodrat Shah menyinggung soal bentrokan PP-IPK yang terjadi beberapa waktu lalu di Jalan Samandhudi, Binjai Selatan.
Kodrat Shah meminta Forkopimda Binjai dapat berlaku adil dan tidak berpihak dalam penanganan persoalan itu. “Laporannya sudah lengkap saya terima dan saya juga tau jalan ceritanya. Untuk itu kepada Forkopimda, berlakulah adil, jangan berpihak. Kami bisa menjaga PP agar tetap kondusif dan tidak melakukan kekerasan. Namun sabar ada batasnya dan sampai kapan,” tegas Kodrat Shah disambut yel yel seluruh kader PP.
Kodrat Shah juga menegaskan, PP sudah berbuat banyak kepada bangsa dan negara. “Berbuat baik itu memang susah dan banyak rintangan. Tapi jangan sampai terpancing. Masalah yang sudah terjadi jangan mengambil keputusan sendiri. Kalau memang anggota kita yang salah, silahkan dihukum,” katanya.
Kepada aparat kepolisian, Kodrat juga berharap dapat netral dan jangan berpihak. “Jika kita benar, maka kita tidak boleh takut. Ingat, kalau berani jangan takut-takut,” tegas Kodrat mengakhiri.
Di tempat yang sama, Ketua MPC PP Binjai, J Payo Sitepu, mengucapkan terima kasih kepada Ketua MPW PP Sumut Kodrat Shah beserta jajaran yang berkenan hadir dalam kegiatan Muscab tersebut. Payo juga menyinggung Ketua DPRD Binjai yang tidak hadir dalam Muscab XVI Pemuda Pancasila Kota Binjai. “Ketua DPRD Langkat datang dalam Muscab ini. Dimana Ketua DPRD Binjai? Berarti gak suka ya dengan PP,” tegasnya.
Selain itu, Payo juga dengan tegas meminta kepada Forkopimda Binjai agar segera melepaskan 3 anggotanya yang ditangkap. “Lepaskan 3 anggota saya. Jangan menunggu sampai ribut Binjai ini. Forkopimda harus bertanggungjawab, karena kami sudah berdamai di Kodim. Yakinlah, selagi saya tidak mau ribut, maka tidak akan ribut,” tegas J. Payo Sitepu.
Sementara itu, Wali Kota Binjai Drs H. Amir Hamzah MAP diwakili Kaban Kesbangpol, Ruslianto, mengucapkan selamat atas digelarnya Muscab XVI Pemuda Pancasila Kota Binjai. “Atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Binjai, saya menyambut baik Muscab ini. Dengan digelarnya Muscab ini, saya tentunya berharap dapat menciptakan individu yang profesional dan intelektual. Sehingga dapat terus bersinergi dengan pemerintah,” ungkap Ruslianto.
Ketua Panitia Muscab XVI yang diwakili Irwansyah Sitepu, mengatakan, dari 5 PAC PP yang tersebar di Kota Binjai, semuanya mendukung J. Payo Sitepu untuk kembali menakhodai MPC PP Kota Binjai. “Untuk diketahui, Muscab XVI kali ini memakai dana swadaya. Sedikitpun kami tidak memakai proposal,” beber Irwansyah, seraya menegaskan bahwa sumber dananya berasal dari Ketua MPC PP Kota Binjai J. Payo Sitepu.
Muscab XVI PP Kota Binjai ini dibuka Kodrat Shah dengan ditandai pemukulan gong. Usai membuka Muscab, Kodrat Shah meninggalkan lokasi. (a34)