Scroll Untuk Membaca

AcehInternasionalNusantara

Jamaah Wafat Di Arab Saudi Capai 68 Orang

Jamaah Wafat Di Arab Saudi Capai 68 Orang
MULAI LONGGAR: Menyusul pergerakan jemaah ke Makkah, suasana di pelataran Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi, mulai longgar, Kamis (15/6) sore. Waspada/Muhammad Ishak

Laporan Haji: Muhammad Ishak

ARAB SAUDI (Waspada): Sejak dimulainya Operasional Penyelenggara Haji, 23 Mei lalu, hingga saat ini jumlah jemaah calhaj yang tiba di tanah suci mencapai 155.248 orang yang tergabung dalam 408 kelompok terbang (kloter) dari berbagai embarkasi di tanah air.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jamaah Wafat Di Arab Saudi Capai 68 Orang

IKLAN

Berdasarkan data dari Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementerian Agama RI, hingga 16 Juni 2023, pukul 14.30 WAS, jemaah calhaj yang wafat di tanah suci sebanyak 68 jemaah. Rinciannya, tiga jemaah wafat di Jeddah, 29 jemaah wafat di Madinah dan 36 jemaah wafat di Makkah.

Mayoritas jemaah yang wafat tergolong jamaah lanjut usia (lansia) dengan rincian, tiga jemaah wafat di Jeddah seluruhnya jemaah lansia. Sementara 16 jemaah dari 29 jemaah yang wafat di Madinah, masuk kategori lansia, dan 20 jemaah dari 36 jemaah yang di Makkah tergolong jemaah lanjut usia.

“Sampai saat ini total jemaah yang wafat di Arab Saudi, sebanyak 68 jemaah. Selain wafat di Makkah dan Madinah, tiga jemaah juga dilaporkan wafat sesaat setelah mendarat di Jeddah,” ujar Koordinator Media Center Haji (MCH) PPIH Pusat, Dodo Murtado, Jumat (16/6).

Sesuai dengan ketentuan, lanjut Dodo, jemaah yang wafat sebelum puncak haji tentu akan dibadalkan hajinya. Sebagai bukti badal haji yang dilakukan petugas, pihak keluarga juga akan diberikan sertifikat. “Jemaah yang wafat akan dibadalkan haji tanpa biaya,” kata Dodo.

Sebagaimana diketahui, jemaah calhaj dari embarkasi di tanah air akan terus berdatangan ke tanah suci. Gelombang pertama yang mendarat di Bandara AMAA Madinah, telah berakhir pendorongan ke Makkah, Jumat (16/6).

Sedangkan jamaah calhaj gelombang kedua akan terus berdatangan melalui Bandara King Abdul Aziz Jeddah. Bahkan sebagiannya dialihkan pendaratannya ke Bandara AMAA Madinah. Kedatangan jemaah dari Indonesia, diperkirakan selesai 24 Juni. (b11).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE