Scroll Untuk Membaca

EkonomiSumut

Latihan Menjahit, Wujudkan PIKM Batubara Mandiri

KETUA TP PKK Kabupaten Batubara, Ny.Hj Maya Indriasari, Zahir, SE foto bersama pada pelatihan menjahit bagi Pelaku Industri Kecil Menengah (PIKM). Waspada/Iwan Has
KETUA TP PKK Kabupaten Batubara, Ny.Hj Maya Indriasari, Zahir, SE foto bersama pada pelatihan menjahit bagi Pelaku Industri Kecil Menengah (PIKM). Waspada/Iwan Has

  NIBUNGHANGUS (Waspada): Pelaku Industri Kecil Menengah (PIKM) di Kabupaten Batubara ikuti pelatihan menjahit yang digelar Disnaker dan Perindag, Senin (12/6).

  Pelatihan menjahit ini dihadiri Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Batubara Ny. Hj. Maya Indriasari Zahir, SE, di Desa Pematang Rambai, Kecamatan Nibung Hangus. Dirinya berharap melalui pelatihan tersebut melahirkan pelaku industri yang berhasil, sukses dan mandiri.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Latihan Menjahit, Wujudkan PIKM Batubara Mandiri

IKLAN
Latihan Menjahit, Wujudkan PIKM Batubara Mandiri

  “Ini bagian dari pembinaan bagi PIKM merupakan tugas bersama yang harus dilaksanakan secara kontinyu, sistematis, terpadu dan terarah, baik oleh pemerintah, lembaga non pemerintah maupun pihak swasta, sehingga mereka dapat menjadi pelaku industri yang berhasil, sukses dan mandiri,” sebut Ny. Hj. Maya.

  Selain itu IKM dinilai masih memiliki permasalahan yang perlu dipecahkan bersama yaitu masih rendahnya kualitas sumber daya manusia yang akan menimbulkan permasalahan berkelanjutan, seperti rendahnya sumber informasi untuk meningkatkan akses dan pangsa pasar.

  TP PKK lanjut Maya, sangat mendukung terselenggaranya pelatihan ini, guna memberikan pengetahuan dan keterampilan bagi pelaku IKM di Kabupaten Batubara. (a.18)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE