MPD Abdya Kunjungi Puluhan Sekolah, Evaluasi Standar Pendidikan

  • Bagikan
Ketua MPD Abdya H Husaini Aji, didampingi anggota lainnya, saat mengunjungi salah satu sekolah di wilayah itu. Rabu (24/5).Waspada/Syafrizal
Ketua MPD Abdya H Husaini Aji, didampingi anggota lainnya, saat mengunjungi salah satu sekolah di wilayah itu. Rabu (24/5).Waspada/Syafrizal

BLANGPIDIE (Waspada): Puluhan sekolah dalam wilayah Aceh Barat Daya (Abdya), jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), dikunjungi oleh Majelis Pendidikan Daerah (MPD) setempat, dalam rangka evaluasi standar pendidikan.

Kepala Sekretariat MPD Abdya Usmadi SPd Rabu (24/5) mengatakan, tercata sebanyak 14 anggota MPD, didampingi pegawai Sekretariat, mulai melaksanakan kegiatan mengunjungi sekolah SD dan SMP dalam Kabupaten Abdya.

Kegiatan tersebut bertajuk “Evaluasi Pencapaian Standar Pendidikan Aceh pada setiap Satuan Pendidikan dalam Kabupaten Abdya”. Kegiatan kunjungan ke puluhan sekolah tersebut, direncanakan berlangsung sejak hari ini Rabu (24/5), hingga Rabu (31/5) mendatang.

Usmadi menambahkan, kegiatan itu ditekankan untuk mendapatkan gambaran, sejauh mana capaian standard Pendidikan Aceh, pada setiap Satuan Pendidikan di Abdya. Disamping itu, juga untuk melihat pelaksanaan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), yang sekarang sedang hangat dibicarakan.

Sementara itu, Ketua MPD Abdya H Husaini Aji SPd, mengharapkan kepada sekolah-sekolah yang dikunjungi, khususnya Kepala Sekolah, guru, tenaga kependidikan, serta semua yang terlibat dalam pencapaian tujuan pendidikan itu, untuk dapat bekerjasama, terutama dalam memberikan informasi dan menjawab questioner, yang diberikan oleh Pengurus MPD, saat mengunjungi sekolah tersebut. “Kita berharap, pihak sekolah dapat bekerja sama, untuk memajukan pendidikan dalam daerah yang kita cintai ini,” harapnya.(b21)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

MPD Abdya Kunjungi Puluhan Sekolah, Evaluasi Standar Pendidikan

MPD Abdya Kunjungi Puluhan Sekolah, Evaluasi Standar Pendidikan

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *