SIMEULUE (Waspada): Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Simeulue, Andi Irmawan menegaskan anggota DPRK Simeulue dari PKB priode 2019-2024, Nurhayati alias Nonong Kautsar akan tetap maju sebagai Bacaleg Dapil 1 Simeulue.
Demikian kata Andi Irmawan menepis desas desus yang beredar di Simeulue Nurhayati, pindah partai.
Lebih lanjut kata Andi Irmawan didampingi Sekretaris PKB Simeulue, Tarmizi sejumlah pengurus teras lainnya, PKB Simeulue serentak dengan lainnya di seluruh Indonesia, besok (red-Sabtu) akan mendaftarkan Calegnya ke KIP Simeulue.
“Iya, termasuk Bu Nurhayati. Ini berkasnya sudah lengkap,” jawab Andi Irmawan lagi saat ditanya ulang Waspada di Kantor PKB Jalan T. Diujung Simeulue, Jumat (12/5).
Nurhayati alias Nonong Kautsar yang juga sebagai Bendahara PKB Simeulue mengaminkan kata ketuanya. “Iya, mana mungkin lah,” jawabnya singkat.
Penyampaian Andi Irmawan juga ditimpali oleh Tarmizi, dan untuk besok katanya, PKB Simeulue sudah siap mendaftar dan kuota Bacaleg untuk empat Dapll (Daerah Pemilihan) sudah penuh 100 persen. (b26)