SIMEULUE (Waspada): Di bawah kepimpinan kepala dusun (Kadus) baru, Sri Wahyuni, masyarakat Dusun Blang Makmur Kecamatan Simeulue Timur Kabupaten Simeulue menggelar acara halalbihalal.
Imam Meunasah, Al-Muttaqin Dusun Blang Makmur, Ramli yang dihubungi Waspada, Rabu (26/4) mengatakan acara Halalbihalal yang diadakan di Meunasah itu pada Selasa (25/4) malam berjalan baik.

“Untuk silaturahmi memperkuat tali persaudaraan saja antara sesama masyarakat di kampung agar lebih dekat,” ujar Ramli.
Kemudian kata Ramli, acara itu selain warga Dusun dan Kepala Desa, Raswin A bersama aparat desa dan BPD juga dihadiri sejumlah undangan termasuk Kepala Dinas PMD Simeulue, Husin Alim.
Sedangkan sebagai penceramah dalam acara halalbihalal tadi malam adalah Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Teluk Dalam, Simeulue Agussalim.
Katanya sedangkan yang memimpin doa bersama, doa syukur lebaran dan mohon keselamatan iman dunia akhirat dipandu Imam Chik Desa Kuala Makmur, Said Zainal.
Kepala Dusun Baru Blang Makmur, Sri Wahyuni adalah seorang perempuan dan menurut informasi dari beberapa sumber diperoleh Waspada di lapangan, untuk pertama kali Dusun Blang Makmur dipimpin seorang perempuan.
Sri Wahyuni sendiri berdasarkan kebijakan Kepala Desa setempat dipilih langsung oleh masyarakat bersamaan dengan beberapa Kadus lain di desa itu namun hasil Pilkadus dianulir camat.
Kemudian Camat Simeulue menetapkan para Kadus terpilih karena dinyatakan sudah lulus saat seleksi dilakukan pihak kecamatan sesuai regulasi sesuai Pilkadus di Kuala Makmur.
Pemilihan Kepala Dusun itu sendiri versi Kepala Desa Raswin A pada suatu waktu yang berbeda hal tersebut merupakan kebijakan kades setempat tapi katanya atas usul masyarakat.
Adapun pimpinan Dusun Blang Makmur yang baru saat ini Sri Wahyuni. Dusun Indah Jaya, Sudarman, Dusun Kuala Ini, Said Hamidin dan Dusun Sibao, Negoswan Eko.
Keempat Kadus di Desa Kuala Makmur disahkan menjadi kadus sejak awal April 2023 tak kecuali Sri Wahyuni. “SK kami berlaku sejak 1 April 2023,” jawab Sudarman kepada Waspada tadi. (b26)