Scroll Untuk Membaca

Medan

Sambut Ramadhan Yayasan Pendidikan Bina Santri Gelar Pentas Seni

Sambut Ramadhan Yayasan Pendidikan Bina Santri Gelar Pentas Seni

MEDAN(Waspada): Yayasan Pendidikan Bina Santri Medan di Jalan Pasar III, melaksanakan pentas seni dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan. Acara berlangsung Sabtu(4/3) dengan beragam acara kreatifitas seni oleh siswa.

Tampilan siswa seperti bernyanyi, menari, tari kreasi baru, musikalisasi puisi perwakilan siswa, dari setiap jenjang pendidikan. di
Ketua Yayasan Pendidikan Bina Santri Medan Drs. H. Sotar Muda Nasution MHB dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan sebagai ajang kreatifitas siswa sehingga dapat menyalurkan bakat serta talenta yang dimiliki secara alamiah agar dapat ditingkatkan untuk meraih masa depan yang lebih baik.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sambut Ramadhan Yayasan Pendidikan Bina Santri Gelar Pentas Seni

IKLAN

“Dan kepada para orang tua sengaja kmai hadirkan untuk menyaksikan langsung bagaimana para siswa menunjukkan kebolehannya berkreasi,” kata Sotar.

Dia juga menyampaikan rasa syukur serta rasa bangganya karena duta siswa Yayasan Bina Santri yang mengikuti MTQN Tingkat Kota Medan berhasil masuk babak final untuk bidang lomba Syarhil Quran. “Semoga dapat meraih hasil terbaik agar dapat terus bersaing di tingkat yang lebih tinggi lagi,” ungkap Sotar.

Dia menjelaskan bahwa program pendidikan di yayasan ini tidak hanya menekankan penguasaan ilmu pengetahuan tapi juga keterampilan, di antaranya hidroponik, penguasaan IT, pramuka dan lain sebagainya. “Karenanya tema yang diusung pada pentas seni ini adalah berkarya tanpa batas bertakwa totalitas untuk menuangkan bakat siswa,” ungkapnya.

Sotar juga mengajak seluruh siswa supaya tidak perlu ragu untuk menghabiskan masa muda dengan prestasi dan berkarya dengan target utamanya adalah untuk meningkatkan kualitas diri demi masa depan yang lebih gemilang.

Sebelumnya, Bendahara Umum Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia Sumatera Utara mengajak kepada segenap perwakilan orang tua siswa, para undangan dan ratusan siswa untuk membacakan Alfatihah kepada pendiri yayasan (almarhumah) Hj. Latifah Hanum Batubara yang telah mendedikasikan hidupnya untuk mendidik anak-anak agar dapat meraih masa depan yang lebih baik.

Sementara Pengawas Yayasan Pendidikan Bina Santri Medan Dr. Susmaini MPd dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan dukungannya pada program pendidikan yang diberikan kepada para siswa, Dia berharap agar terus ditingkatkan untuk pembinaan generasi muda menghadap tantangan zaman yang kian kompleks.

“Acara pentas seni seperti ini sangat positif bagi siswa, selain menyahuti kemampuan mereka bidang seni,hal ini turut mengapresiasi minat dan bakat siswa dan persiapan jika mereka ikut kompetisi,”pungkasnya.(m22)

Waspada/ist
Tampilan siswa saat kegiatan berlangsung di Yayasan Bina Santri Medan.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE