KUALA SIMPANG (Waspada): Dampak terjadinya tawuran antara sejumlah siswa SMAN 2 Kejuruan Muda dan SMKN 2 Jarang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang, siswa SMAN 2 Kejuruan Muda diliburkan tidak datang masuk ke sekolah tersebut, Selasa (13/9).
Informasi berhasil dihimpun Waspada, Selasa (13/9) disebut-sebut ada dugaan sejumlah siswa SMKN 2 Karang Baru mengendarai sepedamotor mendatangi dan menunggu siswa SMAN 2 Karang Baru pulang sekolah di Jalan Bukit Rata, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang pada Sabtu (10/9) pekan lalu, sehingga terjadi tawuran saling lempar menggunakan batu.

Selanjutnya tawuran antar siswa kedua sekolah tersebut terus berlanjut sampai Senin (12/9). Akibat tawuran tersebut, sejumlah siswa ada yang cidera akibat dilempar baru.
Disebut-sebut motif tawuran kedua sekolah itu sebagai ekses lomba tarik tambang pada Haornas 9 September 2022 terlibat saling ejek-mengejek kedua sekolah tersebut diselenggarakan Dispora Aceh Tamiang
Sementara, Selasa (13/9) di SMAN 2 Kejuruan Muda tidak ada siswa yang datang masuk sekolah karena sudah diliburkan dan siswa mengikuti proses belajar mengajar secara daring diterapkan oleh Kepala Sekolah, Zuliarni, S.Pd.
Kepala SMAN 2 Kejuruan Muda, Zuliarni ketika ingin dikomfirmasi sedang tidak ada di sekolah dan tidak ada guru di sekolah itu yang berani memberikan penjelasan terkait persoalan tersebut.
“Kami tidak tahu apa masalahnya dan kami tidak tahu nomor HP kepala SMAN ini,” ujar guru di sekolah tersebut kepada Waspada.

Sementara itu, di SMKN 2 Karang Baru, Selasa(13/9), siswi tetap masuk sekolah mengikuti proses belajar-mengajar.
Namun, Ka. SMKN 2 Karang Baru, Rajudin, S, ST belum berhasil dimintai komentarnya karena tidak berada di tempat dan guru juga ketakutan memberikan penjelasan.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Aceh Tamiang, Bakhtiar, S.Pd, M.Pd ketika ingin dikomfirmasi tidak ada di tempat karena sedang pergi ikut program PIM di Banda Aceh.
“Bapak sedang pergi ke Banda Aceh ikut PIM,” ungkap pegawai di kantor tersebut kepada Waspada.
Meskipun begitu, Kacab Dinas Pendidikan Wilayah Aceh Tamiang sudah menerbitkan surat menyatakan siswa-siswi SMAN 2 Kejuruan Muda mengikuti proses belajar mengajar secara daring mulai Selasa, 13/9/2022 sampai batas waktu yang belum ditentukan. (b14)