Scroll Untuk Membaca

KesehatanSumut

Scabies Serang Warga Pesisir Di Besitang

BESITANG (Waspada): Sejumlah anak-anak, termasuk sebagian orang dewasa di kawasan pesisir Lingk IX, Kel. Bukitkubu, Kec. Besitang, hingga kini masih terserang penyakit gatal-gatal pada kulit yang mirip seperti scabies.

Penyakit gatal yang menyerang pada bagian kulit kaki, tangan, dan anggota badan ini sudah berlangsung relatif lama. Para bocah tidak hanya merasakan gatal, tapi juga perih, karena kulit yang gatal terluka akibat digaruk.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Scabies Serang Warga Pesisir Di Besitang

IKLAN

Pantauan Waspada, Jumat (8/4), kaki salah seorang bocah tampak dipenuhi kudis. Bocah ini mengaku merasakan gatal yang teramat sangat dan juga perih. Kulit kaki bocah itu tampak dipenuhi kudis dan terluka akibat kerab digaruk.

Beberapa orangtua sang bocah menyatakan, berbagai upaya pengobatan, baik dengan obat salap dan juga obat-obatan tradisional sudah mereka coba lakukan, tapi penyakit gatal ini sepertinya tidak bisa sembuh secara total.

Menurut warga, anak yang telah sembuh, bisa kambuh kembali. Penyakit ini diyakini menular, ditandai jika ada seorang dalam satu keluarga yang terkena, maka anggota keluarga lainnya biasanya juga ikut terserang.

Untuk mengatasi penyakit gatal-gatal pada kulit ini, warga berharap kepada pihak Dinas Kesehatan Langkat agar turun melakukan observasi dan sekaligus memberikan bantuan obatan-obatan secara berkelenjutan.

Bantuan obat sangat diharapkan warga, karena warga yang terserang penyakit gatal ini umumnya dari kalangan warga kurang mampu dan mereka juga tidak paham obat apa yang tepat atau mujarab untuk penyembuhan. (a10)

Teks Foto: BAGIAN kaki seorang bocah tampak dipenuhi kudis diduga akibat terserang scabies. Waspada/Asrirrais

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE