TOBA (Waspada) : Setelah lima hari melakukan pencarian, Tim Rescuer Pos SAR Parapat akhirnya berhasil menemukan pengemudi mobil GrandMax yang terjun bebas beberapa hari yang lalu ke aliran sungai Aek Ualuh Kecamatan Nassau, Kabupaten Toba dalam keadaan meninggal, Selasa (8/2).
Koordinator Pos SAR Parapat Danau Toba, Hisar Turnip mengatakan, jasad Tunggul Siagian yang sebelumnya pengemudikan GrandMax BL 9448 BA berhasil ditemukan Tim Sar Gabungan berjarak sekitar 100 meter di bawah jurang dari lokasi awal korban mengalami kecelakaan.
Hisar Turnip dalam keterangan tertulisnya juga mengatakan, bahwa korban berhasil ditemukan Tim Rescue tadi sekira pukul 15:30 Wib dengan jarak 100 meter di bawah jurang lokasi awal korban kecelakaan.
Dalamnya jurang serta kondisi medan yang licin menyulitkan Tim Rescuer Pos SAR Parapat untuk melakukan evakuasi korban dari bawah jurang.
“Tim Sar Gabungan terus berupaya untuk mengangkat korban dari jurang, hingga akhirnya sekira pukul 17.00 Wib korban berhasil dievakuasi ke atas dalam keadaan meninggal dunia dan selanjutnya Tim menyerahkan korban kepada pihak keluarga dan dibawa ke rumah duka,” papar Hisar.
Sekretaris Kecamatan Nassau, Lamhot Pane mewakili Pemerintah Kabupaten Toba mengucapkan terimakasih atas kerja keras Tim Reascuer Pos SAR Parapat yang selama melakukan pencarian korban hingga ditemukan pada hari ke lima.
“Trimakasih atas kerja kerasnya, salut dan bangga atas upaya yang mereka lakukan hingga akhirnya korban ditemukan. Medannya sangat sulit dan bertarung nyawa. Mewakili Pemerintah saya ucapkan terimakasih,” pungkas Lamhot Pane.
Keterangan foto : Korban GrandMax jatuh ke Sungai Ualuh Kecamatan Nassau, Tunggul Siagian, akhirnya ditemukan Tim Rescuer Pos SAR Danau Toba dalam keadaan meninggal, Selasa (8/2). Waspada/Ist.